Danramil 0824/15 Bangsalsari Hadiri Pelantikan PTPS, Semoga Dapat Menjalankan Tugasnya dengan Baik dan Amanah

    Danramil 0824/15 Bangsalsari Hadiri Pelantikan PTPS, Semoga Dapat Menjalankan Tugasnya dengan Baik dan Amanah

    JEMBER – Pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) dilaksanakan diseluruh Kecamatan secara serentak di Kabupaten Jember pada Senin 22/01/2024, termasuk di Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember. Sebanyak 365 orang petugas PTPS dilantik oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kecamatan Bangsalsari.

     Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya Camat bangsalsari diwakili Kasi Trantib, Danramil 0824/15 Bangsalsari Kapten Inf Agus Suhartoyo, Kapolsek Iptu Joko S, Ketua Bawaslu M Subauri beserta staf Bawaslu, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Subekhan, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Iin K, serta para PTPS Yang dilantik sebanyak 365 orang.

     Pada kesempatan tersebut dibacakan para petugas dan TPS tempatnya bertugas, pengambilan sumpah dan janji, serta penanda tanganan naskah pelantikan, dipimpin Ketua Bawaslu Kecamatan Bangsalsari.

     Dalam sambutannya Danramil 0824/15 Bangsalsari Kapten Inf Agus Suhartoyo menyampaikan selamat kepada para PTPS yang sudah dilantik, dan semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan amanah.

     Pada kesempatan ini saya perlu mengingatkan kepada semua perangkat Pemilu 2024, terutama ditingkat pelaksana di TPS-TPS, baik panitia, Pengawas dan lain-lain, hendaknya menjalankan tugasnya dengan baik sesuai ketentuan yang ada, berlaku netral, melakukan pelayanan pemungutan suara dengan santun. Sehingga pemungutan suara berjalan dengan tertib, damai dan demokratis. Jelas Danramil 0824/15 Bangsalsari tersebut.

     Demikian halnbya sabutan Kapolsek Iptu Joko S yang juga menitik beratkan pada pelaksanaan tugas para penyelenggara hendaknya netral dan obyektif sehingga tahapan Pemungutan suara ini dapat berjalan dengan tertib, lancar dan aman.

     Menyikapi kegiatan pelntikan PTPS yang diselenggarakan secara serentak diseluruh wilayah Kecamatan di jajarannya tersebut, dalam konfirmasinya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso menyatakan, saya ikut menyampaikan selamat dan semoga amanah kepada para petugas PTPS yang telah dilantik.

     Tugas kalian tidaklah ringan, karena berkaitan langsung dengan masyarakat namun demikian kalau kita lakukan dengan baik dan sesuai ketentuan semua akan berjalan dengan baik pula, kalau kita dapat bertugas dengan obyektif dan netral, pemungutan suara pasti berjalan dengan tertib dan lancar.

     Untuk itu kepada semua pihak bari kita bersama-sama sesuai bidang tugas masing-masing saya ikut menghimbau mari kita sukseskan Pemilu 2024, mari kita jaga  netralitas kita, sehingga pemilu berjalan dengan langsung, umum, bebas dan rahasia. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Mantapkan Kesiapan Linmas Pengamanan Pemilu...

    Artikel Berikutnya

    Forkopimda Jember Ikuti Zoom Meeting dipimpin...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Babinsa Kraton Koramil 0824/18 Kencong Ikut Memberikan Penyuluhan Pada Posyandu Remaja
    Gercep Polisi Tangani Banjir di Jember Perlancar Lalin hingga Bersihkan Rumah Warga Terdampak
    Wujudkan Desa Tangguh, Babinsa Koramil 0824/16 Tanggul Kerja Bakti bersama Warga Gali Selokan dan Siapkan TPT
    Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Dampingi Pengairan Lahan Padi Petani dengan Pompanisasi
    Dandim 0824/Jember Kunjungi Maposramil 0824/30 Sukorambi Sebelum Upacara Hari Pahlawan
    Dandim 0824/Jember Bersama Forkopimda Hadiri Tournamen Golf HUT Ke 79 RI, Ikut Serahkan Trophi Pemenang
    Gercep Polisi Tangani Banjir di Jember Perlancar Lalin hingga Bersihkan Rumah Warga Terdampak
    Danramil 0824/04 Sukowono, Pimpin Kartmya Bakti TNI Bersihkan TMP
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Danramil 0824/01 Patrang Hadiri  High Level Meeting Pengendalian Inflasi, Kodim 0824/Jember Dukung Pasar Murah Jelang Nataru
    Pembekalan dan Konsolidasi Badan Ad Hoc Jelang Pemungutan Suara, Dandim 0824/Jember dan Forkopimda Sepakat Penyelenggara Harus Netral
    Mengaku Pasangan Suami Istri, Dua Pengedar Sabu Ditangkap Satreskoba Polres Jember
    Dandim 0824/Jember Perkuat Siaga Oncall Antisipasi Perkembangan Situasi Pemungutan Suara dan Situasional Wilayah
    Kasdim 0824/Jember Hadiri Penyerahan SK Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa Oleh Bupati Jember   
    Dandim 0824/Jember Bersama Staf Ikuti Vidcon Dipimpin Pangdam V/Brw Bahas BMN TNI AD
    Kodim 0824/Jember Gelar Donor Darah Peringati Hari Juang TNI AD ke-79 dan HUT Kodam V/Brawijaya ke-76

    Ikuti Kami